Senin, 01 Agustus 2016

Ketika jutaan orang ke London, 3 Gadis Inggris ini ke Makassar

Ketika jutaan orang ke London, 3 Gadis Inggris ini ke Makassar

Kini  jutaan orang tengah membajiri kota London , bukan hanya masyarakat Inggris saja tetapi dari penjuru dunia mereka datang ke Ibukota  Negara Ratu Elisabeth tersebut . Mereka ingin menjadi saksi pernikahan  yang  juga merupakan perhelatan dunia ini. Memang begitu besar daya tarik pernikahan keluarga kerajaan Inggris ini, Kita tentu masih mengingat bagaimana kemeriahan pesta pernikahan Lady Diana beberapa tahun silam.  Perhatian masyarakat memang masih begitu besar terkait dengan keluarga kerajaan terutama yang akan menikah adalah putera pangeran Charles pewaris Kerajaan Inggris. Dan pangeran William adalah cucu pertama dari Ratu Elisabeth. Menyaksikan pernikahan ini bak menyaksikan kisah dongen di dunia nyata. Kita hanya mendengar tentang seorang puteri yang menikahi seorang yang tampan dan kaya raya. Kini Kita bisa menyaksikan Pangeran William akan menyunting seorang puteri cantik Katie Middleton.
Namun disaat begitu banyak orang menyemut di Kota London, bahkan dikabarkaan begitu banyak yang rela memasang tenda di Kota London agar tidak ketinggalan  menyaksikan Pesta terbesar sejagad ini, 3 orang gadis manis asal  Inggris ini justeru memilih ke Kota Makassar. Padahal yang paling antusias menyaksikan prosesi pernikahan ini dikabarkan adalah para gadi gadis belia. Lalu mengapa mereka meilihi ke kota Makassar ? saat ditemui di Karebosi link inilah penuturan ketiga gadis tersebut.
Sambil menunggu pesanan makanan mereka , kami memulai obrolan dan saling berkenalan satu sama ain. Saat menyadari mereka dari Negara Inggris tentu saja Saya bercanda, lho jadi Kalian tidak ikut acara pernikahan Pangeran William dan Katie? 3 orang gadis serentak menjawab antusias, iya karena kami ada di sini (Makassar). Mereka seluruhnya berenam, meskipun semuanya berdomisi di Inggris namun hanya 3 gadis ini yang berkebangsaan Inggris. Maka ketiga gadis inilah yang sangat antusias membicarakan tentang pernikahan keluarga kerajaan Inggris ini.
Namun Saya harus menahan perbincangan dahulu karena pesanan makanan mereka sudah datang. Wah ternyata rekomendasi yang saya berikan ke mereka cocok juga, tadinya sempat khawatir tentang makanan Mereka. Saat melihat mereka bingung memilih makanan, Saya langsung member I rekomendasi Nasi gorng special , nasi goreng seafood, Mie goreng , Udang goreng mentega, Cumi tepung mentega. Saya segera tahu rekomendasi tepat karena tidak ada yang tersisa di meja . Saya juga merekomendasikan kepada mereka untuk besok mencicipi makanan khas Makassar seperti Coto .
Lanjut ke Wawancara dengan Mereka, Saya langsung mengajukan pertanyaan kepada Victoria kebetulan Ia uduk di samping kiri Saya. Hm nama yang sangat familiar mirip nama Victoria Beckham ujarku, Ia tersenyum , Bagaimana menurutmu pernikahan William Katie ? lanjutku. Oh tentu saja sangat meriah , Kami semua menyambutnya. Kami berpesta di sepanjang jalan untuk merayakannya, begitulah Kami menghargai Raja dan Ratu Kami. Saya agak usil juga membandingkan William dengan adiknya Harry. Saya dengar di Publik Inggris lebih menyenangi hubungan Harry – Chelsea karena lebih natural tanyaku ?, Ia menjawab diplomatis, tentu saja William dan Katie tidak dapat mengobral cinta mereka di depan umum seperti adiknya Henry karena mereka adalah calon Raja Inggris jadi harus jaga Wibawa.
Gadis berusia 23 tahun ini masih terus saja antusias ditanya seputar pernikahan mewah ini. Bahkan Gadis yang tinggal di Hampshire ini menunjukkn gaya rambutnya yang mirip Katie middleton, ketika kutanyakan euphoria pernikahan ini. Pertanyaan terakhir Saya ke Dia sebelum ke Gadis disebelahnya adalah apa makanan favoritmu diantara menu yang ada tadi ? Satay jawabnya, memang kulihat Ia tadi sangat menikmati  sate yang ada di Nasi goreng special.
Pertanyaan yang sama segera kuajukan kepada gadis berbaju biru di sebelahnya. Gadis berusia 24 tahun ini bernama Sarah Jayne Edward atau dipanggil Sarah.  Ia dengan tegas menjawab Mie goreng. Apa kesannya tentang Kota Makassar ? sangat sibuk, sangat ramai jawabnya. Memang saat ini mereka berada di kawasan Karebosi Link dan baru saja mereka meninggalkan MTC Mall, itulah mungkin sampai Dia mengatakan sangat ramai dan padat. Bahkan Ia agak sedikit dehidrasi karena humidity atau kelembaban udara yang berbeda dengan di negaranya.
Lalu pertanyaan ke perkwinan Pangerang William Katie ? Ia segera menunjukkn cincin di jari tangannya. Kami menggunakan cincin yang sama yang digunakan mempeai wanita. Ya banyak perempuan di Inggris menggunakan cincin yang sama, hampir sama dengan gaya rambut Victoria yang mengikuti gaya rambut Katie. Memang sejak rencana pernikahan Pangeran William merebak, maka cincin yang akan digunakan Katie segera menjadi trend. Cincin yang dahulu diberikan Pangeran Charles ke Lady Diana ini, imitasinya diburu banyak orang ujarnya.
Heather Davies begitu nama lengkap gadis Inggris lainnya, Ia menyebut Ayam goreng mentega sebagai makanan favoritnya hari ini. Saya memang mengamati pesanannya tadi sebelum saya merekomendasikan menu bersama. Ia tertarik dengan gambar ayam goreng mentega, Ia bertanya yang mana makanan manis di sini ? setelah kujelaskan bahwa makanan di sini rada pedis.  Sama dengan kawannya yang lain Ia mengatakan bahwa Kota Makassar saat ramai terutama di tempat perbelanjaan tadi. Mungkin Ia berjumpa begitu banyak orang saat berada di konter Hp untuk membeli kartu lokal. Namun orang disini sangat bersahabat katanya, hampir semua orang yang dijumpainya melambai kepadanya tutur gadis Inggris berusia 22 tahun ini. Tak banyak Ia mengomentari tentang pernikahan kerajaan , Ia ahanya mengatakan bahwa sejak Kakek dan nenek buyutnya tradisi menghadiri pesta penikahan keluarga kerajaan ini.
Saya baru menyadari kekeliruan ketika melihat seorang gadis lainnya cemburu tidak diwawancarai mengenai pesta pernikahan ini. Hal ini baru Saya sadari ketika meminta rombongan lainnya menuliskan alamat rumah dan emailnya. Mary yang duduk di samping kanan, rupanya sedari tadi memperhatikan perbincangan Kami.  Saat menyodorkan kertas ke arahnya Ia menyelutuk Saya tulis alamat Saya yang di London atau yang di Amerika ? Nah Saya baru sadar kekeliruan ini, ternyata mereka semua tinggal di Inggris Apalagi Mary yang pas tinggal di jantung Kota London. Memang saat berkenalan tadi Saya sangat akrab dengan Mary yang asal Amerika ini apalagi saat Ia tahu Saya pernah ke Negaranya,  Sorry ya Mary.
Rupanya mereka berada di Makassar dalam rangka penelitian. Mereka akan berada di Makassar hingga 18 Mei mendatang. Dan mereka baru saja mendarat di Makassar tadi malam 27 April 2011. Perjalanan yang panjang mereka tempuh dari London transit di Dubai dan Brunai lalu ke Jakarta selanjutnya ke Makassar. Namun kelelahan itu tak menghalangi semangat mereka menyusuri Kota Daeng ini. Mereka semua berasal dari Royal Vetenary College dan mereka tengah mengadakan penelitian di Makssar. Saat berpamitan kepada mereka , saya sempat memperhatikan gelas juice Victoria masih tersisa setengah. Saat memesan di Counter minuman Ia memang ingin mencoba juice durian. Mekipun Saya sudah mengatakan kepadanya bahwa kebanyakan orang Eropa tidak akan suka dengan banunya, bahkan saya menceritakan bahwa durian ini pernah jadi makanan di acara fear factor. Tapi Kami di Indonesia baanyak yang suka makan duren termasuk Saya. Lalu Saya berpamitan satu persatu kepada Mereka termasuk ke peserta lainnya yakni ke Jade Searle dan Per Karlsson yang berkewarganegaraan Swedia. Welcome to Makassar Guys !


Tidak ada komentar:

Posting Komentar